Amatiterus – Lagi mencari akun Instagram bisnis terbaik dan terpopuler dengan postingan dan follower aktif, namun tidak ketemu-ketemu? Tenang saja sob disini saya akan membahas dan membagikan 10 akun Instagram bisnis terbaik yang wajib kamu follow.
Mengikuti akun-akun Instagram bisnis memiliki beberapa manfaat diantaranya semangat dalam berbisnis dan semangat dalam memperoleh keberhasilan di segi finansial. Selain itu kamu juga akan memperoleh ilmu bagaimana cara berbisnis yang baik dan terstruktur dengan rapi agar nantinya usahamu akan tetap berjalan mulus.
Postingan pada akun Instagram bisnis ini dapat kamu simpan di Handphone kamu untuk dipelajari dan dipraktekkan. Kalau hanya dapat teori tapi tidak praktek itu merupakan kesalahan besar sob. Jadi setelah mendapatkan ide langsung saja kamu praktekkan.
Kamu biasanya pusing mau memulai bisnis darimana oleh karena itu di dalam akun Instagram bisnis diterangkan mengenai cara berbisnis dari awal sampai sukses. Daripada scroll postingan Instagram yang gak bermanfaat lebih baik kamu mengikuti 10 akun Instagram bisnis terpopuler dan terbaik di bawah ini.
1. Pebisnis Muda
Akun yang memiliki pengikut sekitar 425 ribu ini wajib kamu follow sob. Akun Instagram bisnis ini sangat aktif dengan sekitar 2.119 postingan dan pengunjung yang juga aktif berkomentar. Akun ini membagikan kata-kata dan motivasi dalam memulai bisnis dan juga teori yang dapat kamu pelajari untuk mendongkrak usaha bisnismu.
2. Alona Indonesia
Alona Indonesia adalah sebuah akun Instagram bisnis yang di miliki oleh salah satu pengusaha muda Rico Huang. Akun ini sangat aktif dalam membagikan tips-tips dalam berbisnis dan semangat membangun bisnis. Terbukti dari followernya yang mencapai jumlah 776 ribu dan postingan sebanyak 2.684.
3. Bisnis Millenial
Nah anak muda zaman ini harus follow akun ini. Bisnis Millenial merupakan sebuah akun Instagram yang lebih mengarah ke anak muda millenial untuk membangun sebuah bisnis dan mengelolanya. Dengan pengikut sekitar 160 ribu dan postingan sebanyak 2.741 akun ini layak kamu ikuti sob.
4. Bisnis.com
Memuat informasi mengenai bisnis yang sangat lengkap membuat akun ini menjadi akun paling aktif dalam membuat postingan. Kamu dapat belajar bisnis karena akun tersebut banyak menyertakan infografik, berita, dan foto inspiratif yang dapat meningkatkan semangat berbisnismu. Akun Bisnis.com sendiri telah mendapatkan follower aktif sekitar 223 ribu dengan postingan sebanyak 3.674.
5. Semangat Berbisnis
Nah di akun Instagram bisnis ini kamu dapat menemukan gambar dan kata-kata yang unik serta ampuh membangkitkan semangat berbisnismu. Selain itu kamu juga dapat membagikan postingan Instagram tersebut ke teman mu agar mereka juga tertarik untuk berbisnis.
6. Bisnis Digital
Akun ini berisi ribuan kiriman dengan desain gambar yang menarik. Di dalamnya banyak pembelajaran bisnis rumahan dan bisnis untuk anak muda yang nantinya dapat meningkatkan pola pikir Anda mengenai dunia bisnis.
Akun Instagram ini sangat aktif dengan memiliki postingan sekitar 1.601 dan pengikut aktif sekitar 183 ribu. Tertarik kan untuk memulai bisnis? Langsung saja sob follow akun Bisnis Digital.
7. Komik Bisnis
Nah bagi kamu yang suka dengan komik, akun bisnis satu ini cocok dengan membawa tema komik bisnis yang dapat memanjakan mata pengikutnya. Selain dapat menambah wawasan mengenai dunia bisnis kamu juga dapat belajar desain komik yang bagus dan unik.
8. Tukang Bisnis
Yang suka rebahan wajib nih follow akun bisnis ini, di dalamnya banyak cara berbisnis hanya dengan rebahan. Akun ini juga banyak memposting motivasi mengenai cara berbisnis dan tips-tips dalam memulai bisnis dengan modal kecil untung banyak.
9. Ambisi Bisnis
Dari namanya saja sudah dapat kita tebak bahwa akun Instagram ini ditujukan bagi kalian yang ambisi dalam berbisnis atau dapat dikatakan semangat dalam berbisnis. Dengan follower yang banyak serta postingan aktif akun Instagram ini layak kamu ikuti.
10. Sekolah Pebisnis
Jika Anda mempunyai nyali berbisnis yang tinggi, Anda dapat mengunjungi akun Instagram bisnis ini untuk mengetahui tips keren seputar dunia bisnis yang diolah dengan infografik yang bagus dan mudah dipahami.
Penutup
Okelah sob itu saja artikel mengenai
10 akun Instagram bisnis terpopuler yang dapat meningkatkan semangat berbisnismu. Jangan lupa share artikel ini dan nantikan juga artikel selanjutnya dengan pembahasan yang selalu menarik. Terima kasih telah berkunjung.
Post Views: 2,577